Alternator adalah Sebagai sumber daya dikendaraan ada sebuah komponen yang sangat penting sekali.Karena jika tidak ada komponen atau part ini maka dapat dipastikan engine dan system pelengkap di mobil tidak akan berguna.Dari system engine,rem dan juga system kelistrikan membutuhkan alat penyuplai arus listrik di aki mobil.
Dinamo amper jika rusak akan berpengaruh besar di mobil.Semua listrik tidak berfungsi jika tegangan batteri sudah habis.Maka dari itu lakukan pemeriksaan alternator sebelum terjadi kerusakan.
Karena aki mobil yang jika tegangan dan arus digunakan secara terus menerus maka akan berkurang dan semakin lama menjadi habis.Jika sudah habis maka system di komponen kendaraan akan mati dan tidak berfungsi.Sehingga dibutuhkan yang namanya dinamo amper sering orang menyebutnya atau istilah teknik adalah Alternator.
Dimana alternator digerakan oleh sebuah fan belt yang dihubungkan dengan pulley dari engine.Yang akan ikut berputar jika engine juga berputar dan akan menghasilkan arus listrik untuk mensuplai tgangan aki agar tidak drop.
Suplai tegangan dan arus dari dinamo amper ini
harus sesuai dengan yang di stadartkan.Tidak boleh kurang dan tidak boleh
lebih,misalkan mobil dengan aki 12 volt maka tegangan yang keluar dari
alternator harus berkisar antara 14-15 volt.
Karena jika terlalu kecil dibawah 12 volt atau dibawah tegangan aki mobil dapat dipastikan akan terjadi engine under charge.Yaitu pengisian aki mobil kurang dan akan terjadi engine mogok dan aki tidak kuat starter ketika dari kondisi berhenti.Jika malam hari maka akan terjadi lampu yang redup dan tidak bisa terang.
Berbeda jika tegangan yang keluar dari alternator adalah 15,5 volt maka hal itu juga sangat tidak dianjurkan karena tegangan yang keluar sangat besar disebut over charge.Pengisian yang berlebih sehingga akan membuat aki mobil cepat panas bahkan bisa merusak cell yang ada didalam batter.Air aki yang didalam aki akan cepat habis dan menimbulkan bau yang tidak enak.
Baca juga Fungsi Penting Shock Absorber Pada Mobil
Jika dibiarkan maka akan berakibat fatalnya yaitu aki meledak karena terlalu panas dan bertekanan.Untuk itu coba cek dan periksa kendaraan anda terutama di aki mobil anda.Apakah masih dalam keadaan normal atau tidak karena itu merupakan dan berhubungan dengan system pengisian dari Alternator.
Rawat dinamo amper dengan cara mengganti brush atau arang didalam alternaor secara berkala agar tidak terjadi kerusakan yaitu pengisian dari dinamo amper yang turun.
Info service Pentingnya perawatan BEARING RODA Secara Berkala Di Kendaraan
comment 0 komentar
more_vert