Ketika anda mengalami masalah si mobil seperti keluhan rem getar dan steer getar maka segera periksakan kendaraan anda ke bengkel.Karena jika dibiarkan maka akan terjadi kerusakan yang semakin parah.
Anda merasa tidak nyaman ketika mengendarai mobil karena terasa ada yang tidak normal.Keluhan terjadi di peda rem yang terasa getar ketika kecepatan tinggi dan dilakukan pengereman yang mendadak.Begitu juga saat kecepatan tinggi dilakukan pengereman yang terasa getar adalah sternya.
Keluhan itu terjadi di mobil yang rem depanya sudah menggunakan rem type cakram.Jika terjadi keluhan seperti itu maka segera lakukan selep discbrake di semua piringan remnya,terutama rem depan.Karena hal itu menandakan adanya ketidak rataan permukaan disc brake.
Dengan cara diselep maka permukaan menjadi rata kembali dan tidak ada nantinya trouble timbul seperti rem getar atau steer getar saat dilakukan pengereman.Namun hal yang penting yaitu ketika mobil dilihat dari piringan cakramnya masih tebal maka bisa dilakukan selep.
Berbeda jika kondisi piringan yang sudah tipis maka bisa membuat nantinya semakin tipis setelah diselep sehingga akan berbahaya.Maka sebaiknya lakukan penggantian disc brakenya.Untuk kasus yang sudah tipis dan akan di selep ulang maka yang perlu diperhatikan adalah tebal dari disc brake.
Info service Penyebab engine mati sendiri pada mitsubishi pickup colt t 120 ss
Disc brake yang tipis jika masih digunakan maka ketika kecepatan tinggi dan dilakukan pengereman maka akan terjadi panas.Jika demikian maka dalam jangka waktu yang lama disc brake bisa saja pecah karena efek panas dari gesekan dengan kampas rem.
Sangat berbahaya jika disc brake pecah maka akan terjadi pengereman yang gagal.Bisa mengakibatkan kecelakaan dalam berkendara.Maka jika terjadi demikian dari pada di selep di bengkel masih bayar maka sebaik langsung ganti saja untuk lebih amanya jika tidak mungkin untuk disc brake di lakukan selep.
Baca juga Inilah cara paling mudah agar karet wiper mobil tidak mudah mengeras
comment 0 komentar
more_vert